Info Wisata Kampung Warna Warni Malang


Kampung Warna Warni Malang - Buat kamu yang mau cari spot foto dengan tema yg colorfull dengan budget murah disini lah tempatnya di Kampung Warna Warni. Tempat wisata yang memiliki spot foto yang keren dan kece. Cocok banget nih buat kamu yang hobi foto foto.

Destinasi wisata Malang ini bisa kamu kunjungi bersama keluarga dan teman. Tempat wisata ini sangat banyak diperbincangkan di media sosial, karena banyak spot foto yang menarik dan juga aesthetic untuk dijadikan feeds sosial media Kamu. Hampir seluruh area dari kampung ini didesain sangat menarik dengan berbagai warna dan kreasi.

Spot Menarik di Kampung Warna Warni Malang

1)Jembatan Kaca



Sebuah Jembatan Kaca ikonik yang menghubungkan Kampung Warna Warni dan Kampung Tridi diatas Sungai Brantas. Berfoto di Jembatan Kaca ini adalah pilihan menarik karena pemandangannya sangat bagus penuh dengan warna warni seperti namanya.

2)Lorong Payung


Lorong payung itu terletak di antara deretan rumah dan tentunya bisa menjadi tempat berteduh sejenak sambil foto-foto seru.

3)Tangga Warna Warni


Tangga warna warni ini pun tentu saja bisa menjadi spot menarik bagi Anda!

Lokasi Kampung Warna Warni ini berada di Jodipan, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur. Tempat Wisata ini buka setiap hari mulai jam 07.00 - 18.00 

Jika ingin berwisata kesini kalian hanya membutuhkan biaya sebesar Rp 3.000 aja dan kamu juga akan dapat gantungan kunci yang lucu.

Berada di tengah perkampungan warga, wisatawan tidak perlu khawatir akan fasilitas pendukung yang disediakan. Mulai dari lahan parkir, mushalla, toilet umum hingga tempat berteduh telah tersedia. Warga setempat juga menjual berbagai makanan dan minuman dengan harga yang terjangkau.

Bagi kamu yang suka berburu foto keren dengan spot yang kece, wajib banget nih mengunjungi Kampung Warna-Warni. Dengan warna-warni pelangi akan menambah nilai keindahan di foto Anda. Jadi, jangan lupa untuk mengunjungi kampung wisata ini jika Anda berkunjung ke Malang.

Penasaran pengen kesana?

Yuk langsung aja hubungi 0822 2880 9090

Atau kunjungi kantornya di JL.Raya Sawojajar No 103 

Bukan hanya Kampung Warna Warni saja kamu juga bisa mendapatkan informasi lain tentang wisata yang ada di Malang kepoin terus artikel kami yuk!!Selain artikel ini kalian juga bisa kepoin website dari www.panoramawisata.co.id

https://jatimtraveller.blogspot.com/?m=1

Komentar